Jadi Wapres ke-13, Ma'ruf Amin Sebut Semua Angka Baik
Jakarta, CNN Indonesia -- Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin menolak untuk takut seperti kebanyakan orang soal angka 13. Ma'ruf Amin diketahui menjadi wakil presiden urutan ke-13 di Tanah Air."Saya giliran ke-13. Orang biasanya takut sama angka 13. Tapi saya tidak takut. Semua angka baik," ujar Ma'ruf dalam sambutannya saat serah terima jabatan wapres, di Istana Wapres, Senin (21/10).
Dalam kesempatan itu Ma'ruf mengaku bangga bisa menggantikan Jusuf Kalla sebagai pendahulunya. Menurutnya, sebagai seorang santri, sudah semestinya ada penghargaan yang diberikan kepada pendahulu. JK, kata Ma'ruf, bukan hanya lebih dulu tapi juga menorehkan prestasi luar biasa sebagai wapres.
"Beliau (JK) dua kali jadi wapres," ujar Ma'ruf. Ma'ruf Amin dalam kesempatan itu juga meminta para staf wapres untuk menganggap JK selalu berada di sebelahnya. Dengan anggapan tersebut, kata dia, para staf akan merasa seperti bekerja dengan JK.
"Kepada seluruh staf dan ASN atau PNS yang selama ini bekerja dengan baik membantu Pak JK, saya harap kerja yang telah diberikan ketika dipimpin Pak JK juga diberikan ke saya. Anggap saja di sebelah saya ada Pak JK sehingga rasanya seperti bekerja dengan Pak JK," ujar Ma'ruf.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ma'ruf Amin resmi menjabat sebagai presiden-wakil presiden usai dilantik Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) pada Minggu (20/10). Mereka akan menjadi pimpinan pemerintahan periode 2019-2024.
Prosesi pelantikan dipimpin oleh Ketua MPR Bambang Soesatyo dan dihelat di Gedung DPR/MPR, Jakarta.
[Gambas:Video CNN]
"Demi Allah, saya bersumpah akan memenuhi kewajiban Presiden Republik Indonesia dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya, memegang teguh Undang-Undang Dasar dan menjalankan segala undang-undang dan peraturannya dengan selurus-lurusnya serta berbakti kepada Nusa dan Bangsa," kata Jokowi mengucapkan sumpahnya, diulang kembali oleh Ma'ruf Amin.
Jokowi-Ma'ruf dilantik sebagai presiden-wakil presiden lantaran dinyatakan memenangkan Pilpres 2019 lalu oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU). Mereka diusung oleh PDIP, PKB, PPP, Hanura, Golkar, NasDem, PKPI, PSI, Perindo, dan PBB.
Jokowi-Ma'ruf mengalahkan pasangan Prabowo-Sandi yang diusung oleh Gerindra, PKS, PAN, Demokrat, Berkarya.
Jokowi-Ma'ruf meraih 85.607.362 suara atau 55,5 persen suara sah. Sementara Prabowo-Sandi meraih 68.650.239 suara atau 45,5 persen. (psp/ain)
Halaman Selanjutnya >>>>
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Jadi Wapres ke-13, Ma'ruf Amin Sebut Semua Angka Baik"
Post a Comment